Silaturahmi Pengurus RISMA 02 ke Rumah Pembina dan Para Guru - RISMA 02

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Selasa, 19 Juni 2018

Silaturahmi Pengurus RISMA 02 ke Rumah Pembina dan Para Guru


Salah satu aktivitas yang khas di bulan Syawal (khususnya di moment Idul Fitri) adalah saling bersilaturahmi dan bermaaf-maafan. Moment tersebut memang moment terbaik untuk saling mengunjungi, apalagi mengunjungi orang tua dan kerabat karena waktu senggang dan seluruh keluarga dekat bisa mudah ditemui adalah pada waktu tersebut. Dan sungguh saling mengunjungi silaturahmi ini memiliki keutamaan yang besar dari sisi pahala dan umur yang berkah, di samping dapat memupuk dan melagengkan kasih sayang.


RISMA 02 pun melakukan kegiatan silaturahmi kerumah guru setiap tahunnya. Hal ini merupakan salah satu bentuk penghormatan kepada guru-guru yang telah memberikan ilmu dan motivasi kepada RISMA 02. Kegiatan Silaturahmi kali ini dipimpin oleh ketua RISMA 02 saudara Ade Irawan Saputra bersama senior RISMA 02 saudara Mahmud Oche. Silaturahmi diawali mengunjungi rumah pembina RISMA 02 Bapak Ustad Haji Mujawid., S.Ag. dilanjutkan penasehat RISMA 02 Bapak Haji Sarmadih., S.Pd. kebetulan rumah mereka berdekatan dengan tempat kumpul RISMA 02.

Silaturahmi selanjutnya mengunjungi rumah Bapak Ustad Muhasyim. Dalam kunjungan ini kami diberikan masukan dari beliau untuk tetap semangat dan terus mengajak lagi remaja-remaja yang berada di lingkungan RW 02 yang belum mengikuti kegiatan RISMA 02, beliau pun mendoakan agar RISMA tetap istiqomah dalam menebarkan manfaat dilingkungan RW 02.

Setelah mengunjungi rumah Bapak Ustad Muhasyim kami melanjutkan silaturahmi ke rumah Bapak Ir. Dr. H. Nawawi., MA, dilingkungan RT 04. Kami disambut oleh beliau dan juga ayahnya, Bapak Ustad Mujtaba. Dalam kunjungan ini kami berdiskusi dan diberikan wejangan untuk mendukung calon pemimpin yang mendukung Islam, kebetulan menjelang pemilihan serentak yang dilakukan di Indonesia. Silaturahmi kali ini pun cukup menantang karna kami disuruh menghabiskan kuaci yang disediakan oleh beliau. :D

Tak jauh dari rumah Bapak Ir. Dr. H. Nawawi., MA, kami singgah dirumah Bapak Ustad Drs. Bahrudin. Dalam pembincangan yang terjadi beliau banyak mengingat kenangan RISMA dulu, dan juga beliau mengingat kembali muridnya waktu menjadi guru di SMP Islam Yapkum yaitu Bang Ade Irawan. Beliau juga pun menceritakan kegiatannya saat ini setelah pensiun menjadi guru, yaitu berternak kambing dan menanam pohon alpukat.

Silaturahmi dilanjutkan kerumah Bapak Ahmad Zarkasih yang juga merupakan orang yang berjasa dan terus mendukung kegiatan RISMA 02. Selanjutnya kegiatan silaturahmi dihentikan sejenak untuk melaksanakan sholat Asar berjamaah di Masjid Jami' Al-Muthmainnah. 

Setelah sholat silaturahmi dilanjutkan ke rumah Bapak Ahmad Amarullah atau yang biasa dikenal Pak Aa. Pak Aa bisa dibilang gurunya olahraga RISMA 02, karena beliau mengajar di Madrasah Ibtidaiyah Hayatul Islamiyah Meruyung dan juga SMP Islam Yapkum dimana mayoritas anggota RISMA 02 pernah bersekolah disana.

Setelah silaturahmi ke rumah Pak Aa kami melanjutkan penjalanan yang cukup jauh dan juga penutup, yaitu rumah Bapak Ustad Ismail yang berada di daerah Pasir Putih. Suasana rumah beliau terasa sejuk dan tenang, kami pun disajikan kopi ditambah aneka kue lebaran yang menjadikan suasana makin nyaman. Dalam perbincangan, beliau menceritakan pengalaman lucu dan heroik selama di RISMA 02, juga cara-cara RISMA zaman dulu menarik remaja lain untuk mengikuti kegiatan RISMA 02.

Silaturahmi merupakan kegiatan yang indah dan memberikan kebahagiaan. Dari silaturahmi diatas kami banyak mendapat masukan, motivasi dan do'a dari para guru untuk RISMA 02 yang lebih baik kedepannya. Kami juga meminta maaf jika dalam kunjungan kami membuat repot tuan rumah. Kami pun berharap agar guru-guru sekalian terus diberikan kesehatan dan kebahagiaan dalam hidupnya, Aamiin Yaa Rabbal Alamiin.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar